KOMUNIKASI DATA 2 ARAH (komputer to komputer)

khanif nasrudin
0

KOMUNIKASI DATA 2 ARAH
KOMPUTER TO KOMPUTER


Hallo sobat SL, Kembali lagi di post sobat Smart Learning yang membahas masalah di bidang teknologi informasi dan komunikasi.

Kali ini saya akan membahas komunikasi. Komunikasi adalah proses bertukar data dari satu user ke user lain, komunikasi dibagi menjadi beberapa bentuk, diantaranya komunikasi 1 arah dimana komunikasi ini hanya berlaku untuk pengirim hanya bisa mengirim dan penerima hanya bisa menjadi penerima. bentuk yang kedua adalah komunikasi data 2 arah, dimana yang dimaksud komunikasi 2 arah ialah pengirim pesan bisa berperan sebagai penerima dan penerima pesan juga bisa menjadi pengirim.

Kali ini saya akan menjelaskan bentuk komunikasi 2 arah yang bisa diterapkan pada komputer to komputer. Syarat adanya komunikasi diantaranya :

1. User (sebagai pengirim dan penerima)

2. Alat untuk komunikasi (software dan hardware)

3. Data yang akan digunakan dalam proses komunikasi (alamat pengirim/penerima, data yang akan dikirimkan)

4. Interface atau penghubung atara pengirim pesan dan penerima

Jika syarat utama diatas sudah siap, maka proses komunikasi dapat dilakukan. lalu bagaimana cara berkomunikasi dengan menggunakan perangkat komputer to komputer? bagaimana komputer bisa memiliki alamat? interface apa yang direkomendasikan untuk komunikasi komputer to komputer?

Ok, simpel disini saya akan memberikan jawaban dari beberapa pertanyaan tersebut.

1.  Bagaimana cara berkomunikasi dengan menggunakan perangkat komputer to komputer?

Sederhananya komunikasi antar manusia saja memerlukan beberapa syarat agar bisa dilakukan. pada komunikasi komputer to komputer juga sama, harus memenuhi syarat-syaratnya. diantaranya : harus ada user sebagian pengguna, ada perangkat komputer yang normal untuk digunakan, ada data yang akan digunakan dan dibagikan dalam komunikasi, ada penguhubung/jembatan/interface untuk menghubungkan pengirim dan penerina. jika syarat tersebut sudah ada maka komunikasi 2 arah pada komputer to komputer bisa dilakukan.

2. Bagaimana komputer bisa memiliki alamat?

Membahas tentang alamat, data yang satu ini diwajibkan ada. karena dengan adanya alamat pengirim dan penerima maka komunikasi akan berada pada tempat dan level yang seharusnya. simpel saya bilang jika manusia memiliki alamat seperti alamat rumah, kantor desa kabupaten dll, pada komputer juga memiliki alamat yang disebut IP (Internet Protokol), bagaimana cara memberikan IP pada komputer?, kalian bisa ikuti cara dibawah ini. :)

Akan saya jelaskan cara memberikan alamat pada komputer dengan menggunakan interface kabel LAN. 

SETTING IP WINDOWS 10

1. Pertama nyalakan komputer/laptop yang akan digunakan.

jika sudah menyala, silahkan klik kana pada menu wifi (biasanya ada dipojok kanan bawah) seperti pada gambar wifi sy dengan nama LAB TKJ (sudah terkoneksi).

2. Setelah di klik kanan maka akan muncul menu seperti berikut ini.


pilih menu Open Network & Internet settings

3. maka kita akan dibawa kedalam menu setting.


tampilan menu setting setiap versi windows berbeda, namun toolsnya hampir sama hanya saja pada windows versi baru ada penambahan tools dan beda tempilan.

4. setelah kita berada di menu setting kita klik menu Ethernet (karena kita akan menggunakan LAN sebagai interface-nya)


klik menu Change adaptor options pada bagian kanan atas tampilan gambar.

5. kita akan dibawa pada tampilan Network Connections.


pada tampilan Network Connections kita pilih Ethernet bukan wifi (ethernet untuk interface LAN sedangkan wifi untuk interface jaringan internet tanpa kabel).

6. klik kanan pada Ethernet, lalu pilih Properties.

setelah pilih Properties maka kita akan dibawa kehalaman Ethernet Properties.

7. Tampilan halaman Ethernet Properties seperti berikut.

jangan menuju atau memilih tools atau menu sembarangan dibagian ini kita pilih menu Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4)

8. Kita akan dibawa pada tampilan Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) Properties.
 
disinilah finalnya kita membuat alamat pada komputer. disini silahkan berikan IP addres dengan angka yang maksimalnya itu 255.255.255.255 saya sarangkan jangan sampai penuh karena jika penuh bisasaja memberikan akses komunikasinya terbatas dan bisa menjadi kendala dalam proses komunikasi komputer to komputer.

untuk pengisiannya saya tempilkan contoh yang sering digunakan di negara kita saja. berikut contohnya :

ok alamat pada komputer 1 sudah ter indeks, sekarang silahkan kalian buat sendiri alamat pada komputer 2 (penerima) dengan alamat yang berbeda. karena jika alamat sama komputer tidak akan bisa digunakan untuk komunikasi. ya jelas lah ya, kalian saja komunikasi harus punya alamat yang berbeda antara pengirim dan penerimanya kan? wkwkwk.

sekian apa yang bisa saya share, jika ada hal yang kurag faham bisa tuliskan dikolom komentar ya. dan boleh juga komentar minta saran ke penulis untuk mempost materi atau hal lain yang masih merkaitan tengan TIK. 

SEMOGA TULISAN SAYA BISA BERMANFAAT BAGI PEMBACA... :) (y).

yang mau KOMENTAR bisa disini : https://forms.gle/TwRRCBGFS5HTSRPT7


Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)